Majalah Farmasetika – Pengurus Daerah Ikatan Apoteker Indonesia Jawa Barat (PD IAI Jabar) membuka donasi dan pendaftaran relawan bencana gempa Cianjur. Dampak dari kejadian gempa Cianjur5,6 SR yang terjadi pada Pk. 13.21 WIB (21/11/2022) mengakibatkan kerusakan bangunan rumah, gedung dan toko, serta menimbulkam korban jiwa baik luka maupun meninggal dunia. Serta telah terjadi longsor di beberapa tempat.
Hingga 21 November 2022, Pk. 20.00 WIB, data dari Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) menyebabkan total korban meninggal dunia sejumlah 168 orang, luka-luka 326 orang, pengungsi 13.784, dengan kerusakan rumah/bangunan sebanyak 2.345 unit.
Tidak hanya itu, terdapat 2 titik longsor di jalan nasional tapal kuda Cugenang, dan jalan Kabupaten Desa CIjedil, serta kerusakan infrastruktur berupa 2 jembatan dan jalan. Pusat gempa diketahui berada di 10 KM Barat Daya, Kabupaten Cianjur Jawa Barat
“Malam ini rekan-rekan dari Apoteker Tanggap Bencana sudah berangkat, Donasi dari Provinsi sudah mulai masuk. Koordinasi dengan Balai Besar Pengawas Obat dan Makanan Bandung sudah terjalin, besok kami siapkan posko bersama untuk kemudahan bantuan” jelas Ketua PD IAI Jabar, apt. Catleya Febrinella, melalui pesan elektronik (21/11/2022).
Apoteker peduli bencana gempa Cianjur membuka donasi dalam bentuk bantuan mendesak berupa makanan, bahan makanan, selimut, tenda darurat, dapur umum, dan tenaga apoteker. Selain itu, membuka donasi berupa uang dengan transfer melalui :
Bank Mandiri, No. Rekening : 132-00-0060012-3, an Pengurus Daerah IAI Jabar Peduli, setelah melakukan transaksi konfirmasi melalui no telepon 0882-1859-9383.
“Mari rapatkan barisan, membantu saudara Kita yang tertimpa bencana. Guna mempercepat penyaluran donasi, pengumpulan donasi dibuka hingga 27 November 2022.” tertulis di akun medsos PD IAI Jabar.
Sedangkan registrasi apoteker relawan dapat melalui https://bit.ly/Reg_Relawan2022